Artikel

Warga Pakem Peringati 43 Tahun Kedung Hadi Suprapto

20 Februari 2023 10:56:06  Admin  225 Kali Dibaca  Berita Lokal

Warga dukuh Pakem Sari Desa Temuireng kembali mengadakan pagelaran wayang kulit dalam rangkaian bersih dusun tahun 2023 dengan dalang Ki Juwahir Lebdo Carito.

Mengambil lakon “Gatotkoco Dadi Ratu” helatan tahunan kerjasama masyarakat 4 RT di Dukuh Pakem dan Pakem Sari ini digelar pada Minggu , 19 Februari 2023, bertempat di halaman rumah Yanto warga RT 15 dukuh Pakem Sari.

Melalui sambutannya, Sukri Ghozali mewakili panitia menyampaikan bahwa kegiatan rutin ini untuk memperingati dibangunnya Kedung Pakem 43 tahun yang lalu.

“Kedung pakem pada 1980 dibangun oleh Kepala Desa pada waktu itu yaitu bapak Hadi Suprapto. Kemudian bangunan dinamai Kedung Hadi Suprapto,” ungkap Sukri.

Sematan pesan yang terkandung dalam acara ini pun cukup banyak. Diantaranya upaya melestarikan budaya lokal, ajang silaturahim masyarakat serta ungkapan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa.

“Semoga dengan adanya kegiatan ini, segala usaha yang dilakukan oleh masyarakat pakem mendapat berkah dari Allah SWT,” Tambah Sukri.

Wayang kulit menjadi puncak dari rangkaian kegiatan bersih kedung setelah sebelumnya terdapat kegiatan kirab warga dan gotong royong pembersihan lingkungan dusun. (Soleh Febriyanto)

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Statistik Penduduk

Arsip Artikel

Aparatur Desa

Back Next

Info Media Sosial

Lokasi Kantor Desa


Kantor Desa
Alamat : Jl. Temuireng, Dk. Temurejo 1004 Ds. Temuireng, Kec. Jatinom, Kab. Klaten
Desa : Temuireng
Kecamatan : Jatinom
Kabupaten : Klaten
Kodepos : 57481
Telepon :
Email : balaidesatemuireng@gmail.com

Statistik Pengunjung

  • Hari ini:34
    Kemarin:182
    Total Pengunjung:50.220
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:18.117.138.190
    Browser:Mozilla 5.0